|

Saat Walikota Hendi Menjadi Vocalis Power Slave. Lihat Videonya

https://www.youtube.com/watch?v=wJ2uIvtNvX0

Video Journalist : Afif S

Semarang, Mediatama – Musisi rock asal Semarang, Power Slave merayakan ulang tahunya yang ke-25 dengan menggelar konser di rumah dinas (Rumdin) Walikota Semarang, Hendrar Prihadi yang berada di kawasan Manyaran Semarang.

 

Meski terkesan tak lazim karena tampil di rumah dinas orang nomor satu di Semarang, namun Power Slave tetap tak melewatkan kesempatan tersebut. Lagu-lagu hits mereka seperti sisa, Semarang ku datang, impian, power slaves kerockan, malam ini di nyanyikan mususi legenda rock Semarang tersebut dengan penuh semangat.

 

Ratusan penggemar Power Slave (Slavers) pun tampak berdatang ke Rumdin Walikota Semarang, yang akrab disapa Hendi ini. Hebatnya, daya magnet Power Slave yang kini digawangi oleh Heydi Ibrahim pada vokal, Anwar Fataillah pada bass, Wiwik Soedarno pada kibort, Robby Rachman pada lead gitar, Ambang Kris pada ritem gitar, serta agung yuga asmara pada drum, masih mampu menarik penonton dari luar daerah Semarang, seperti Kendal, Demak, Salatiga, dan Ungaran.

 

Tak disangka, ditengah-tengah acara, Hendi tiba-tiba naik ke panggung untuk memberikan kejutan berupa pemberian kue ulang tahun kepada Power Slaves yang malam itu tepat berusia 25 tahun. Hendi pun kemudian berduet dengan Heydi dan membawakan salah satu lagu hits powers slaves berjudul Impian.

 

Di usia seperempat abad, Power Slaves berencana merilis album terbarunya yang dikemas dalam bahasa inggris sebagai album masterpeace international. (fer)

Bagikan:

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *