|

VIDEO : Gubernur Ganjar Beri Solusi Terkait Kisruh SMA N 3 Semarang

https://www.youtube.com/watch?v=tt9AQ1ZRsSo

Video Journalist : Sigit Nugroho

Semarang, Mediatama – Siswa yang kecewa akibat belum adanya kejelasan dari pihak sekolah, terkait tidak lolosnya 380 siwa jurusan IPA SMA Negeri 3 Semarang, membat mereka melakukan aksi unjuk rasa beberap saat lalu di halaman sekolah SMA Negeri 3 Semarang.

 

Meskipun dari Pemerintah Kota Semarang sudah memberikan solusi dengan di bentuknya tim investigasi, namun tidak serta merta membuat masalah ini cepat terselesaikan. Oleh sebab itu, perwakilan siswa dalam hal ini orang tua siswa SMA N 3 Semarang, mendatangi rumah dinas Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo di Puri Gedeh, Semarang, untuk meminta solusi kepada Ganjar terkait penyelesain polemik tersebut.

 

Dari hasil petemuannya dengan orang tua murid, Politikus dari PDI P ini meminta, pihak sekolah bisa kembali menghitung jumlah nilai seluruh siswa. Dari sana bisa diketahui siswa-siswa mana saja yang nilainya mencukupi untuk masuk SNMPTN. Selain itu, Ganjar juga meminta pihak Perguruan Tinggi Negeri masing-masing bisa menambah kuota jumlah penerimaan siswa baru.

 

 

Seperti diketahui sebelumnya, sebanyak 380 siswa jurusan IPA di SMA N 3 Semarang tidak lolos dalam SNMPTN. Ketidak lolosan SMA N 3 Semarang, yang merupakan sekolah SMA terbaik di Kota Semarang ini kemudian menimbulkan polemik dan saling tuding kesalahan. (fer)

Bagikan:

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *